Minggu, 12 Desember 2010

Bagaimana cara withdrawal dari BetOn Markets?

Untuk withdrawal / penarikan dana dari account BetOn Markets ada beberapa cara yaitu melalui transfer bank, western union, kartu kredit, e-cash, dan transfer agen pembayaran.

Namun, menurut kami metode yang paling mudah dan cepat untuk penarikan dana ke rekening bank adalah melalui Transfer Agen Pembayaran. Hanya dalam hitungan menit atau jam uang sudah masuk ke rekening bank yang ditunjuk.

Langkah2 untuk penarikan dana dari BetOn Markets melalui agen pembayaran hampir sama halnya dengan melakukan deposit yaitu:

1. Login di salah satu website agen pembayaran tukarduit(dot)com atau tacoauthorized(dot)com. Masukan Username dan Password lalu klik Login.
2. Klik JUAL Beton Markets kemudian isi form penjualan secara benar.
3. Periksa ulang data yang diisikan pada form sebelum mengirimkan permintaan penjualan pada agen untuk diproses lebih lanjut.
4. Buka e-mail anda, temukan e-mail yang berisikan Konfirmasi Order JUAL dari pihak agen. Periksa kembali data permintaan penjualan, kemudian catat No. Order, Nominal dana yang ingin di cairkan, dan Nomor account Beton Markets atas nama pihak agen.
5. Login di Beton Markets, pilih menu Kasir, lalu klik tombol Menarik Sekarang.
6. Pilih tab Transfer Agen Pembayaran, lalu klik tombol Transfer Agen Pembayaran.
7. Pilih nama Agen Pembayaran tukarduit(dot)com atau tacoauthorized(dot)com. Hati2 jangan sampai salah atau keliru karena terdapat banyak sekali daftar agen pembayaran tersebar diseluruh dunia.
8. Isikan Nominal dana yang ingin di cairkan, dan tulis format berita transfer yang dianjurkan oleh pihak agen pada e-mail Konfirmasi Order JUAL pada kolom Instruksi Tambahan. Lalu klik tombol Mengajukan.
9. Selanjutnya muncul jendela konfirmasi. Klik Lanjutkan dan saldo account secara otomatis berkurang.
10. Setelah transfer, kirimkan konfirmasi kepada pihak agen baik melalui SMS ataupun e-mail sesuai format yang dijelaskan sebelumnya oleh agen pada e-mail Konfirmasi Order JUAL.
11. Tunggu 5 menit sampai 2 jam, anda akan mendapat pemberitahuan dari pihak agen melalui SMS ataupun e-mail bahwa transaksi telah berhasil diproses.
12. Periksa saldo Rekening Bank dan pastikan sudah bertambah. Jangan lupa tersenyum dan mengucap syukur. Selamat menikmati profit.

Sabtu, 11 Desember 2010

Bagaimana cara deposit di BetOn Markets?

Salah satu cara deposit Beton Markets adalah melalui agen pembayaran. Namun, periksa dahulu pada menu Kasir Beton Markets apakah anda sudah bisa deposit melalui agen pembayaran, jika belum silakan kirim email melalui menu Hubungi Kami kepada bagian support Beton Markets, minta agar bisa deposit dan withdraw melalui agen pembayaran.

Langkah2 deposit / penyetoran modal Beton Markets melalui agen pembayaran tukarduit(dot)com dan tacoauthorized(dot)com

1. Login di salah satu website agen pembayaran tukarduit(dot)com atau tacoauthorized(dot)com. Masukan Username dan Password lalu klik Login. Bagi yang belum memilik account di agen pembayaran tersebut, silakan untuk mendaftar dan mengaktifkan accountnya terlebih dahulu.
2. Klik BELI Beton Markets kemudian isi form pembelian secara benar.
3. Periksa ulang data yang diisikan pada form sebelum mengirimkan permintaan pembelian pada agen untuk diproses lebih lanjut.
4. Buka e-mail anda, temukan e-mail yang berisikan Konfirmasi Order BELI dari pihak agen. Periksa kembali data permintaan pembelian, kemudian catat No. Order, Jumlah Uang yang harus ditransfer, dan Nomor Rekening Bank atas nama pihak agen.
5. Transfer segera dalam waktu kurang dari 24 jam, agar permintaan pembelian tidak hangus atau dicancel oleh pihak agen. Sebisa mungkin gunakan ATM Non Tunai sehingga dapat mencantumkan berita pesanan. Hindari penggunaan setor tunai pada teller bank.
6. Setelah transfer, kirimkan konfirmasi kepada pihak agen baik melalui SMS ataupun e-mail sesuai format yang dijelaskan sebelumnya oleh agen pada e-mail Konfirmasi Order BELI.
7. Tunggu 5 menit sampai 2 jam, anda akan mendapat pemberitahuan dari pihak agen melalui SMS ataupun e-mail bahwa transaksi telah berhasil diproses.
8. Periksa segera balance account Beton Markets yang anda miliki.

Jumat, 10 Desember 2010

Bagaimana cara mendaftar di BetOn Markets?

Untuk memulai berinvestasi di BetOn Markets, setiap orang wajib mendaftar dan membuka rekening (account)
klik DISINI untuk membuka situs BetOn Markets.

Pada situs BetOn Markets yang telah terbuka :

1. Langkah yang pertama adalah klik tombol Daftar.
2. Pilih Buka Sekarang pada Account Uang Riil
3. Setelah muncul form Pembukaan Account isikan Data dengan benar.
    Pastikan password mudah diingat, namun tidak terlalu mudah diketahui orang.
    Lalu klik Buka Account.
4. Jika data yang Anda isikan benar, muncul ucapan Selamat Datang di BetOn Markets, sekaligus nomor Account Anda. (nomor account ini juga diinfokan via e-mail)
5. Siap bertransaksi, namun sebelumnya harus mendepositkan dana terlebih dahulu.

Sabtu, 04 Desember 2010

Apa itu BetOn Market?

Betonmarkets.com adalah sebuah situs milik Regent Markets (IOM) Ltd. yang khusus  menyediakan transaksi betting pasar keuangan .Mulai dari Betting Forex, Betting Index, Betting Saham sampai Betting Komoditi.



Tag-line dari BetOn Markets adalah "Raih Profit melalui Prediksi" ini artinya menghasilkan uang (profit) benar-benar dari kemampuan analisa dan prediksi sendiri, bukan dari belas kasih orang lain atau bantuan dari orang lain.
Keuntungan yang ditawarkan dari setiap transaksi sangat berbeda, mulai dari 0.1% sampai 95% tergantung kesulitan analisa serta probabilitasnya.
Banyak yang bilang bahwa transaksi di BetOn Markets adalah identik dengan judi. Namun menurut pendapat kami walaupun terdapat kata "Betting" yang artinya taruhan untuk prediksi arah pergerakan, transaksi di BetOn Markets adalah bukan judi yang hanya mengandalkan faktor luck atau keberuntungan saja. Analisa Teknikal dan Manajemen Modal sangat dibutuhkan disini untuk menghasilkan profit.
Keunggulan dibanding Trading Forex, Index, Saham, atau Komoditi:
1. Tidak adanya spread
2. Profit konsisten dengan resiko minimal*
3. Relatif aman bagi kesehatan jantung*
Selamat bertrading dan betting...
*) IKUTI kursus privatenya dan LAKUKAN yang diajarkan